Miris! Begini Kondisi Pavingnisasi Desa Lotta Senilai 259 Juta Lebih

Berita, Minahasa68 Dilihat

MINAHASA, SR – Proyek pekerjaan Paving Blok di Desa Lotta, Kecamatan Pineleng, yang berlangsung bulan April lalu, kualitasnya sungguh miris.

Padahal Pavingnisasi sepanjang 207 Meter dengan Lebar 3,50 Meter itu menggunakan anggaran dari Dana Desa(DD) Tahun Anggaran 2025 dengan jumlah yang tidak sedikit.

Dari data papan proyek yang  masih terpasang di titik nol pekerjaan, terpampang jika anggarannya sebesar Rp.259.244 400,00.-

Pantauan langsung ke lokasi, Senin (20/10/2025) siang tadi, menemukan fakta mengejutkan.

Bukan memperlihatkan pemandangan paling yang rapih dan kokoh, sebaliknya pekerjaan yang baru genap 6 bulan itu, ada bagian yang sudah amblas.

Warga yang ditemui menuturkan kondisi demikian terkesan dibiarkan oleh Pemerintah Desa.

“Waktu lalu pun sesaat setelah  pekerjaan selesai di bagian depan rusak parah diterjang air saat hujan. Itu langsung diperbaiki. Tapi sekarang kerusakan terkesan dibiarkan begitu saja” terangnya.

Itu berarti, kata sumber, kualitas pekerjaan yang tidak kredibel.

“Tapi juga sebetulnya kan saat pekerjaan ada pengawasan dari pemerintah desa?” tukasnya heran.

Menurutnya institusi berwenang seperti Inspektorat Kabupaten Minahasa, Kejari Tondano bahkan KPK perlu untuk memeriksa setiap pekerjaan di Desa yang menggunakan uang negara lewat Dana Desa.

“Termasuk pekerjaan – pekerjaan di Desa Lotta ini,” tegasnya.

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Suara Rakyat di saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *